Pendaftaran CPNS tahun 2024 Kabupaten Mappi segera dibuka

MAPPI]] TribunX.id Kabar gembira untuk pencari Kerja yang berdomisili di Kabupaten Mappi dikarenakan Pada tanggal 20 Agustus hingga 6 September 2024, Pendaftaran CPNS akan dibuka, Senin (19/8/2024).

Dikutip dari Humas Menpan RB Pemerintah Indonesia akan membuka pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS). Calon pelamar dapat mendaftar melalui laman SSCASN. Total terdapat 250.407 formasi CPNS yang disediakan, terbagi antara instansi pusat (114.706 formasi) dan instansi daerah (135.701 formasi). Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), Abdullah Azwar Anas, mengimbau calon pelamar untuk mempersiapkan diri dengan memahami syarat dan tata cara pendaftaran CPNS 2024.

Kepala BKPSDM Kabupaten Mappi Andi Baso Gustap mengatakan Untuk Kabupaten Mappi sendiri mendapat alokasi sebanyak 150 Formasi dimana 100 Formasi untuk tenaga Teknis dan 50 Formasi untuk tenaga Kesehatan.  Formasi tersebut terbagi menjadi dua yaitu 80 % Khusus OAP dan 20 % untuk Non OAP. Ujarnya. Senin (19/08/2024).

Selain itu, Andi menambahkan, pengadaan CPNS 2024  Kabupaten Mappi hanya untuk menerima kebutuhan PNS, namun juga Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). “Secara bertahap nanti akan dibuka rekrutmen PPPK untuk kelanjutan penataan tenaga non-ASN atau tenaga honorer pada tahun 2024, yang saat ini sedang proses verifikasi dan validasi. Segera kami umumkan untuk rekrutmen PPPK bila proses verifikasi dan validasi tuntas,” tambahnya

Berdasarkan Surat Pj Bupati Mappi Nomor.800/1.2.2/1167/Bup/VIII/2024 perihal Jadwal Seleksi Pengadaan CPNS Kabupaten Mappi TA 2024, pengumuman seleksi dilakukan  pada 19 Agustus – 2 September 2024. Sementara untuk pendaftarannya, dimulai pada 20 Agustus – 6 September 2024. Jadwal seleksi ini dapat diunduh melalui link Sites.google.com/view/penggandaancpns-mappi2024/);
(Red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *