TEBO]]TribunX.id Peringatan Hari Ulang Tahun Kabupaten Tebo Ke-25 yang digelar DPRD Kabupaten Tebo pagi ini dihadiri langsung oleh Pj Gubernur, Dr. H. Sudirman. Acara Sakral Tahunan Kabupaten ini juga juga dihadiri oleh Pj Bupati Tebo, Varial Adhi Putra, Mantan Bupati Tebo sekaligus Anggota DPRD Provinsi Jambi, Sukandar, Anggota DPRD, Elviana, Para Anggota DPRD Provinsi Jambi Dapil Tebo, Para Forkopimda, serta para undangan lainnya, Sabtu (12/10/2024).
Selain juga hadir Paslon Bupati dan Wakil Bupati Nomor Urut 2, Agus Rubyanto dan Nazar Efendi. Kedua Paslon nomor urut 2 tersebut terlihat mengenakan pakaian seragam teluk belanga warna kuning. Sedangkan Paslon Nomor Urut 1, Aspan dan Wartono tanpak tidak hadir dalam acara Ulang Tahun Kabupaten Tebo tersebut. Hingga acara dimulai, kursi yang disediakan oleh DPRD Tebo bagi Paslon Nomor Urut 1 terlihat masih kosong.
Informasi yang berhasil diperoleh ,Paslon Nomor Urut 1 Aspan-Tono dijadwalkan melakukan kampanye di wilayah Kecamatan VII Koto. Hal tersebut dibenarkan oleh Ketua Bawaslu Tebo, Faridatul Husni saat dikonfirmasi Jambi Ekspres mengatakan bahwa Paslon Nomor Urut 1 hari ini, sesuai jadwal SPPT melaksanakan kampanye di Wilayah Kecamatan VII Koto.
“Sesuai SPPT, untuk Paslon Aspan-Tono hari ini dijadwalkan melaksanakan kampanye di VII Koto” ujar Faridatul.
( Wilson Sibarani )