Pro Demokrasi, Puluhan Aktivis Senior Menghadiri Acara “Silaturahmi dan Seruan Barisan Pro Demokrasi”

JAKARTA]]TribunX.id Puluhan aktivis pro demokrasi berkumpul di hotel Sahid jl. Sudirman, kec. Tanah Abang, Jakarta Pusat dalam rangka tema “Silaturahmi dan Seruan Barisan Pro Demokrasi”, merespon berbagai perkembangan demokrasi Indonesia, Rabu (16/10/2024).

Dalam kesempatan ini, ada pun para tokoh yang turut hadir dalam acara Barisan Pro Demokrasi diantaranya, Said Didu sebagai pengamat ekonom, Roy Suryo pakar telematika, Eros Djarot Sutradara, Leo Siagian Korwil GJL (Gerakan Jalan Lurus) Jabodetabek, para tamu undangan serta anggota Barisan Pro Demokrasi.

Acara kegiatan pun dimulai dengan kata sambutan oleh moderator untuk menyambut para tokoh dan tamu undangan yang hadir serta menjelaskan tujuan kegiatan tersebut diadakan.

Setelah moderator memberikan sambutan, ia memberi mic kepada Eros Djarot dengan singkatnya berkata. “No Gibran…no Gibran..no Gibran”, cetusnya.

Terlihat dilayar besar di dalam ruangan itu dengan tujuan memaparkan secara terang-terangan kondisi buruknya demokrasi di negeri ini semenjak dipimpin oleh Jokowi.

Dalam layar besar diterangkan isu-isu diantaranya mobil Esemka yang sampai saat ini tidak kunjung ada, menyinggung dinasti politik, kemudian mengenai 11.000 Trilyun, proyek yang berada di PIK.

Jokowi telah membohongi rakyat karena memimpin negeri ini selama 10 tahun telah menciderai hati rakyat, dan hanya segelintir pihak saja yang diuntungkan.

Di dalam penghujung acara para tokoh aktivis, tokoh budaya, dan pengamat ekonom tampak berkumpul dan berbaris bersama para anggota Barisan Pro Demokrasi, secara serentak menegaskan, “adanya pelanggaran serius termasuk pelanggaran yang dilanggar UUD 1945 terhadap kepemimpinan yang lama, tidak lagi terulang terhadap presiden yang baru, kami menuntut siapa pun presiden yang akan dilantik maupun yang akan datang haruslah menjalankan amanat rakyat”, tutupnya. (Js)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *